Skip to main content

Speedcubing, Seni Menyelesaikan Rubik dengan Cepat

speedcubing
Sumber: https://www.nytimes.com/2018/08/15/sports/cubing-usa-nationals-max-park.html


Kamu pasti pernah mencari tutorial rubik yang paling mudah untuk dimengerti saat kamu sama sekali belum bisa menyelesaikan rubik sama sekali. Namun, pernahkah kamu merasa ingin menyelesaikan rubik lebih cepat setelah pertama kali sukses menyelesaikan rubik? Jika iya, maka rasa itulah yang menggiring kamu untuk melakukan dan mendalami speedcubingSpeedcubing, atau speedsolving, adalah sebuah aksi atau perbuatan seseorang untuk berusaha menyelesaikan rubik secepat mungkin. Orang yang melakukan dan mendalami speedcubing disebut speedcuber atau speedsolver, dan jenis rubik yang layak dipakai untuk speedcubing disebut speedcube.

Sejak Kubus Rubik diciptakan, orang-orang mulai tertarik untuk menyelesaikannya dengan waktu yang sesingkat mungkin. Minat inilah yang melahirkan kompetisi rubik pertama yang diadakan pada tahun 1982 di Budapest, Hungaria yang dinamakan dengan Rubik's Cube World Championship 1982. Sampai saat ini, kompetisi rubik menjadi semakin banyak dan jumlah orang yang mempunyai minat untuk melakukan speedcubing juga semakin banyak. Hal inilah yang membuat mainan yang satu ini tetap menarik.

Mungkin kamu bertanya-tanya, "Bagaimana cara menjadi speedcuber?" Hal ini sangat mudah dicapai hanya dengan melakukan dua hal berikut.

     1. Kamu harus punya rubik



Untuk tetap berlatih meyelesaikan rubik dengan waktu sesingkat mungkin, kamu harus punya rubik. Karena jika tidak, kamu tidak dapat berlatih kecuali jika kamu pinjam rubik dari teman kamu selama seminggu atau bahkan sebulan. 'Kan jadinya kasihan, teman kamu tidak bisa main rubik.

"Rubik apa yang cocok untuk speedcubing?" Untuk rubik 3x3, hanya dengan modal sekitar Rp 30.000, kamu sudah bisa membeli rubik yang cocok untuk speedcubing. Speedcube termurah yang banyak dikenal speedcuber dari segala kalangan adalah Yongjun Guanlong yang dapat dibeli mulai dengan harga Rp 30.000 saja. Sedangkan speedcube termahal dan punya performa yang terbilang sangat baik untuk saat ini adalah GAN356 X yang dapat dibeli dengan kisaran harga Rp 750.000 - Rp 900.000. Merk-merk rubik yang terkenal dengan speedcube-nya diantaranya adalah Moyu, Qiyi, GAN, Yongjun, dan Yuxin.

     2. Kamu harus berniat untuk berlatih dan berjuang untuk menyelesaikan rubik dengan cepat

Jika kamu sudah bisa menyelesaikan rubik pertama kalinya, kamu harus tetap berlatih menyelesaikan rubik dengan metode yang sudah kamu pelajari agar mencapai waktu tercepat kamu. Jika kamu sudah merasa tidak bisa lebih cepat lagi, maka itulah saatnya untuk melakukan beberapa hal berikut.
  • Belajar metode baru yang memungkinkan kamu untuk menyelesaikan rubik dengan lebih cepat.
  • Ganti rubik kamu dengan rubik yang lebih baik.
  • Belajar untuk memperbaiki cara memutar rubik kamu.

Di waktu yang akan datang, kami akan menyediakan tutorial dan tips untuk menyelesaikan rubik dengan lebih cepat. Maka dari itu, jangan lupa untuk terus membaca artikel di rubik.id!

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar
-->