
Hai sobat cuber, kali ini penulis akan berbagi ulasan penulis tentang sebuah lube dari Maru. Maru Lube adalah lube yang sangat legendaris,
pelicin rubik ini sudah ada sejak dulu, bahkan dari perusahaan maru sendiri juga membuat cube.
Maru Lube ini memiliki harga yang terbilang standar, yaitu 30 ribuan rupiah saja di toko
online, kalian bisa dengan mudah mendapatkannya di indonesia. Untuk harga yang 30 ribuan biasanya isinya hanya 10 ml.
Bahan
Bahan dasar yang digunakan pada Maru Lube adalah air, di mana
lube berbahan dasar air atau water based ini memiliki ketahanan yang lebih pendek dari silicone based, tetapi memiliki kecepatan yang melebihi silicone. Bagi kalian penggemar rubik yang super smooth, kalian wajib mencoba
lube yang satu ini.
Feel
Seperti yang penulis bilang di atas, feel dari lube ini sangat smooth, bahkan lube di harga 50 ribu ke bawah, ini adalah salah satu lube terbaik (dari segi feel). Tapi kembali lagi ke preferensi masing-masing cuber, ada yang suka cube yang bumpy, ada juga yang suka cube yang fast.
Kelebihan
Kelebihan lube ini adalah menjadikan rubik jadi sangat smooth, harganya yang relatif terjangkau dibandingkan dengan produk dari cubicle, yaitu DNM-37 (ada yang bilang lube ini adalah maru versi awetnya), penulis sendiri belum pernah mencoba DNM-37 :v. Tapi jika kalian ingin sedikit merasakan sensasi lubenya mungkin kalian bisa mencoba Maru Lube ini, siapa tau suatu saat kalian diberi kesempatan mencoba lube premium dari thecubicle.com.
Kekurangan
Kekurangan dari lube ini adalah, feelnya yang cepat hilang. Ya, karena water based, feel dari lube ini jadi gampang hilang pada rubik, mungkin jika digunakan untuk latihan, kalian akan memakan banyak lube ini, walaupun satu tetes saja sudah cukup membuat lube kalian cepat. Selain cepat hilang feelnya, lube yang sudah diaplikasikan di rubik kalian juga akan cepat kering, efeknya akan meninggalkan bekas yang membuat rubik kalian jadi kotor.
Posting Komentar